Rabu, 08 November 2017

KEPITING TELUR ASIN

Kepiting Telur Asin"""

Melihat olahan satu ini sudah tak asing lagi yaitu kepiting telur asin yang rasanya sangat gurih enak bnget... Awalnya sya pergi ke keluarga sya yang kebetulan lagi panen telur asin sya pun jalan2 di halaman rumah tak lama dirumah paman saya pun lihat ada yng jual kepiting.. Sya pun membelinya.. Sekilas teringat ada oleh2 telur asin. Langsung kedapur dan meracik olahan kepiting dan telur asin.... Jdi sya beri nama kepiting saus telur asin pokoeee mantap maknyusss dehhh cobain deh dirumahhh kalian pasti ketagihan""" 
Nah inilah resepnya selamat mencoba"""
Bahan :


1 ekor kepiting (900gr), bersihkan, buang insang, steam selama 5 menit sampai cukup matang

Bahan saus telur asin spesial:

4 butir kuning telur asin asap, hancurkan dengan garpu, minyak dari kuning telurnya jangan dibuang ya
3 siung bawang putih, cincang halus
3 sdm margarin
1/2 sdt laga
1/4 sdt garam
1/4 sdt kaldu bubuk
1/2 cup air
1/2 sdt saus tiram premium
2 batang daun bawang, iris serong tipis
1 buah daun jeruk, buang tulangnya, iris tipis halus
Cara Membuat Kepiting Saus Telur Asin :
* lelehkan margarin, tumis bawang putih sampai harum
* masukkan kuning telur yang sudah dihancurkan dan daun jeruk
* masak sampai aromanya keluar, tambahkan air
* setelah mendidih masukkan garam, lada, saus tiram dan kaldu bubuk
* besarkan api, masukkan kepiting dan aduk cepat sampai saus agak mengering
* masukkan daun bawang dan matikan api
* sajikan segera.. Smoga bermanfaat..